TajukPolitik – Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Benny K Harman menganggap unggahan putri Presiden ke-4 RI Abdurrahman Wahid atau Gus Dur, Yenny Wahid yang berfoto bersama Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sebagai sinyal dukungan untuk AHY.
Benny menilai, Yenny turut mendukung AHY sebagai salah satu tokoh yang bisa menjadi pemimpin nasional di masa depan.
“Ya unggahan itu kan menunjukkan bahwa Ibu Yenny Wahid juga ingin memberikan sinyal kepada publik bahwa Ibu Yenny Wahid sebenarnya juga mendukung Mas AHY menjadi salah satu tokoh kandidat dalam seleksi kepemimpinan nasional di masa yang akan datang. Saya kira itu hak,” ujar Benny saat ditemui di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Senin (03/7).
Cawapres Anies Namun, Benny enggan berkomentar banyak saat ditanya kemungkinan unggahan tersebut bermaksud Yenny memohon restu kepada AHY untuk menjadi bakal calon wakil presiden (cawapres) Anies Baswedan.
Ia hanya meminta pertanyaan itu disampaikan langsung kepada Yenny Wahid. “Ya tanya dia, tanya dia,” kata Benny. Demokrat diketahui memang mengajukan AHY sebagai cawapres Anies. Sementara nama Yenny Wahid dimunculkan oleh Nasdem baru-baru ini.
Namun, hingga saat ini, Anies belum mengumumkan bakal cawapresnya.
Melalui akun Instagram resminya, Yenny Wahid diektahui mengunggah foto lama bersama AHY. Ia mengungkapkan, sebenarnya di foto tersebut ada Presiden ke-3 BJ Habibie di sampingnya. Hanya saja, fotonya terpotong sehingga hanya terlihat dirinya dan AHY.
Selfie lama dengan Mas @agusyudhoyono. Di sebelah saya adalah almarhum Pak Habibie. Tapi entah kenapa fotonya kepotong. Gimana ya caranya biar bisa bugar dan keren kayak Mas @AHY?” tulis Yenny Wahid dalam keterangan unggahan fotonya.
AHY pun menjawab dalam komentar,” hehehe…terima kasih Mba Yenni yang baik. Yang penting sehat Mba…Sukses selalu ya,” ujar AHY.