TajukNasional Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono (Menko AHY), menerima penghargaan sebagai Wisudawan Terbaik Program Doktor Universitas Airlangga (Unair) dengan IPK 3.94 pada Minggu (22/12/2024). Menko AHY menyelesaikan masa studi selama tiga tahun dengan disertasi berjudul “Transformational Leadership and Human Resources Orchestration Towards Indonesia Emas 2045”.
Dalam sambutannya di hadapan civitas akademika Unair dan 900 wisudawan lainnya, Menko AHY menekankan pentingnya sinergi dan kolaborasi untuk mewujudkan Indonesia yang maju dan berdaya saing tinggi. “Di tengah dinamika kawasan Indo-Pasifik, keberadaan Indonesia harus terus diperkuat. Ilmu dan pengalaman yang kita peroleh di sini semoga dapat segera diterapkan demi pengabdian kepada masyarakat, bangsa, dan negara,” ujar AHY.
Menko AHY menyoroti tantangan global yang membutuhkan pemimpin transformasional dan sumber daya manusia yang unggul. Ia berharap lulusan Unair dapat berkontribusi dalam upaya meningkatkan kualitas hidup manusia melalui sektor pendidikan, kesehatan, dan kesejahteraan, sejalan dengan visi Indonesia Emas 2045.
Keputusannya melanjutkan studi S3 di Unair dilandasi semangat belajar yang tinggi. “Hidup adalah universitas yang abadi. Dengan ilmu yang terus berkembang, kita dapat lebih siap menghadapi tanggung jawab besar, termasuk membantu Presiden Prabowo Subianto dalam mewujudkan swasembada pangan, energi, dan hilirisasi industri,” jelas AHY.
Selain Menko AHY, Herzaky Mahendra Putra, salah satu Staf Khususnya, juga berhasil meraih gelar Doktor dari Program Studi Pengembangan Sumber Daya Manusia (PSDM) Sekolah Pascasarjana Unair dengan predikat Cumlaude. Wisuda ini menjadi momen inspiratif yang membanggakan tidak hanya bagi para lulusan, tetapi juga bagi bangsa Indonesia secara keseluruhan.
Dengan raihan prestasi ini, Menko AHY kembali menyerukan pentingnya kolaborasi lintas sektor untuk membangun Indonesia yang lebih sejahtera dan berjaya di masa depan.