Kamis, 21 November, 2024

Demokrat Deklarasikan Dukungan untuk Dadang Supriatna dan Ali Syakieb di Pilkada Kabupaten Bandung 2024

TajukNasional Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kabupaten Bandung resmi mendeklarasikan dukungannya untuk pasangan calon Dadang Supriatna dan Ali Syakieb dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Bandung 2024.

Deklarasi ini berlangsung dalam rangkaian acara pendidikan politik dan konsolidasi partai yang digelar oleh DPD Partai Demokrat Jawa Barat di Ciparay, Kabupaten Bandung, pada Senin, 12 Agustus 2024.

Ketua Dewan Pertimbangan Partai Demokrat Jawa Barat, Dede Yusuf, menjelaskan bahwa acara ini bertujuan untuk memperkuat kader-kader partai dengan memberikan pemahaman mendalam tentang calon-calon pemimpin daerah yang diusung.

“Deklarasi itu menguatkan kader-kader bahwa ini loh calon-calon yang kita usung. Sehingga nanti semua jaringan hingga level bawah itu sudah bergerak bersama-sama,” kata Dede Yusuf.

Ia juga menambahkan, “Tentunya nanti PAC dan Ranting itu akan menginformasikan kepada jaringan-jaringan kita. Nanti seperti bola bergulir, ini masih ada waktu tiga bulan ke depan untuk terus mensosialisasikan.”

Dede Yusuf juga menilai pasangan Dadang Supriatna dan Ali Syakieb sebagai pilihan yang kuat untuk Pilkada mendatang. “Pasangan Dadang Supriatna dan Ali Syakieb adalah pasangan incumbent yang sudah memiliki posisi yang kuat. Ditambah kehadiran Ali Syakieb, seorang anak muda yang juga menarik untuk dilihat sebagai salah satu alternatif politisi muda untuk masa depan. Ini saya pikir menjadi daya tarik yang cukup kuat juga,” tambahnya.

Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Bandung, Saeful Bachri, menegaskan komitmen partai dalam mendukung pasangan tersebut. “Kami konsisten bersama dengan Dadang Supriatna dan Ali Syakieb. Jadi di pendidikan politik ini sekaligus konsolidasi bagaimana memenangkan setiap kantong-kantong Partai Demokrat yang ada di Kabupaten Bandung,” ujarnya. Saeful Bachri juga berharap agar 205 ribu suara Demokrat di Kabupaten Bandung dapat diperkuat dan ditambah dengan suara-suara lainnya.

Ali Syakieb, dalam sambutannya, mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Partai Demokrat atas dukungan yang diberikan. “Terimakasih banget, terutama Partai Demokrat dari DPP, DPD, DPC hingga sampai Ranting. Terimakasih karena sudah mempercayakan kepada kang Dadang Supriatna dan juga saya untuk maju di Pilkada Kabupaten Bandung,” ucap Ali Syakieb.

Ali juga menyebutkan tantangan yang dihadapinya dalam berkampanye. “Tadi juga ditantang apakah sanggup 10 titik dalam sehari untuk bersosialisasi. Ali kan pernah mengikuti Pileg, sehari itu bisa 15 titik. Secara data, Ali itu bisa sampai 300 titik bahkan hampir 500 titik. Itu tidak diwakilkan oleh sistem, Ali datang sendiri,” jelasnya.

Acara deklarasi ini tidak hanya memperkuat tekad Partai Demokrat dalam mendukung calon yang diusung, tetapi juga menjadi momentum penting dalam merencanakan strategi pemenangan menjelang Pilkada Kabupaten Bandung.

- Advertisement -spot_imgspot_img
Berita Terbaru
- Advertisement -spot_img
Berita Lainnya
Rekomendasi Untuk Anda
- Advertisement -spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini