TajukPolitik – Situasi di area Gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU RI) di Jalan Imam Bonjo, Menteng, Jakarta Pusat sempat memanas, Rabu (10/8) akibat simpatisan Partai KIB saling dorong.
Saat partai politik yang tergabung dalam Koaliis Indonesia Bersatu (KIB), yakni Partai Golkar, PAN, dan PPP tiba di KPU RI, aksi saling dorong terjadi antara simpatisan parpol dan petugas keamanan KPU RI.
Awalnya, para simpatisan parpol memaksa ikut masuk ke area gedung KPU RI. Namun petugas yang berjaga berusaha menghalangi.
Tim pengamanan KPU berusaha mencegah massa masuk sebagaimana aturan yang diterapkan, yakni pihak-pihak yang dipersilakan masuk hanya untuk pemilik ID card khusus akses masuk.
“Mohon kerja samanya, hanya pemilik ID card yang boleh masuk,” seru salah seorang tim pengamanan di Kantor KPU RI.
Jauh sebelum itu, Idham Holik selalu Anggota KPU RI meminta kepada seluruh ketua parpol turut menjaga suasana ketertiban dan kenyamanan ketika mengawal proses pendaftaran parpol di Kantor KPU RI.
“Akan kami ketatkan itu dan kami antisipatif terjadinya konsentrasi massa di depan kantor KPU,” ujar Idham di Kantor KPU RI.
Tiga pucuk pimpinan partai Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) tiba di KPU, Jakarta Pusat. Kedatangan mereka guna mendaftarkan partai KIB, yakni Golkar, PAN dan PPP, sebagai peserta Pemilu 2024.
Pantauan detikcom di lokasi, terlihat tiga ketum yang hadir mendaftarkan partainya yakni Ketum Golkar Airlangga Hartarto, Ketum PAN Zulkifli Hasan (Zulhas) dan Ketum PPP Suharso Monoarfa. Rombongan tiba di kantor KPU pada pukul 10.18 WIB, Rabu (10/8/2022).
Para ketum partai dan kader nampak mengenakan seragam partai masing-masing. Ketiga ketum partai KIB itu pun tampak melakukan salam jempol bersama-sama.
Iring-iringan marching band dan reog Ponorogo dan marawis turut memeriahkan kedatangan Airlangga, Zulhas dan Suharso ke KPU. Nampak juga beberapa elite partai masing-masing mendampingi pendaftaran ke KPU.
Dari Golkar terlihat Sekjen Lodewijk Freidrich Paulus, para Wakil Ketua Umum antara lain Agus Gumiwang Kartasasmita, Ahmad Doli Kurnia, Nurul Arifin dan Ketua DPP Golkar Ace Hasan Syadzily.
Sementara itu dari PAN yang mendampingi terlihat ada Sekjen Eddy Soeparno, Bendahara Umum Totok Daryanto, para Wakil Ketua Umum Yandri Susanto dan Viva Yoga Mauladi, Ketua Fraksi PAN DPR RI Saleh Partaonan dan Sekretaris Fraksi PAN DPR RI Eko Hendro Purnomo.
Kemudian, dari PPP terlihat Waketum PPP Arsul Sani, terlihat juga elite PPP Zainut Tauhid.