Rabu, 8 Januari, 2025

Ruhut Bandingkan Jokowi dengan Anies Ibarat Langit dan Bumi, Refly Harun: Anies Langitnya Membawa Harapan Baru Bagi Rakyat

TajukPolitik – Pengamat Politik Refly Harun mengomentari, Ruhut Sitompul yang menganggap Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan bakal capres dari partai NasDem, Anies Baswedan, bak langit dan bumi.

Menurutnya, jika mau melihat situasi saat ini, yang pantas diibaratkan sebagai langit adalah Anies.

Refly Harun menjelaskan, kini Ruhut tak bisa membandingkan antara Jokowi dan Anies. Kata dia, saat ini Jokowi sudah menjadi Presiden Indonesia, sedangkan Anies Baswedan belum bekerja atau pun menjabat di posisi yang sama dengan Jokowi. “Itu gak apple to apple,” jelasnya.

“Maka kalau mau membandingkan, bandingkan lah Presiden Jokowi 2 tahun sebelum nyapres dengan Anies 2 tahun sebelum nyapres juga atau sebelum jadi presiden. Jadi, kalau kita mau membandingkan back to history ke tahun 2012 dengan tahun 2022 ini,” jelasnya.

“Anda bisa bandingkan bagaimana kondisi Jokowi tahun 2012 dengan kondisi Anies tahun 2022. Ya jauh bak bumi dan langit. Anies jauh lebih siap jadi presiden dibandingkan Jokowi pada tabun 2012. Karena, Jokowi 2012 masih culun. Artinya belum banyak mengenal medan politik Jakarta karena dia baru 2 tahun (jadi gubernur),” katanya.

Refly mengatakan, pada waktu itu Jokowi baru saja terpilih menjadi Gubernur DKI 2012.

“Belum banyak dia tahu medan Jakarta, dia baru spending time his mayor jadi di Solo. Jadi pengalaman nya itu barulah menjadi walikota di Solo,” jelasnya.

Beda dengan Anies, kata dia, suami Fery Farhati itu pada tahun 2022, dua tahun sebelum pemilihan presiden, Anies sudah menjadi Menteri Pendidikan dan Kebudayaan dan juga menjabat Gubernur DKI Jakarta selama lima tahun.

“Jadi, kalau kita bandingkan apple to apple itu jauh sekali posisinya. Nah, kalau sekarang bagaimana kalau presiden Jokowi berdebat sama Anies? Ya saya tetap pegang Anies lah kalau berdebat,” kata Refly sembari tertawa.

“Justru kalau misalnya kita bicara langit for the time, untuk sementara waktu yang langit itu Anies Baswedan karena ke mana-mana dia disambut orang. Karena orang melihat dia sebagai harapan baru,” ucapnya, dalam kanal YouTube-nya, yang dikutip tajuknasional.com, Senin (9/1).

Refly menyebut, hal itulah yang membedakan Anies dengan bakal calon lain yang dianggap bagian dari kekuasaan.

“Saya lihat kondisi hari ini kalau Anies ke daerah, jauh lebih disambut dibandingkan Presiden Jokowi, sekali pun sama-sama genuine, ya kalau dalam hal rekayasa mobilisasi ya jelas saja Presiden memiliki semua fasilitas tapi itu sekali lagi bukan salah Presiden Jokowi,” ungkapnya.

“Jadi, kalau kita lihat soal sambutan justru Anies sekarang sedang menikmati bulan madu bersama masyarakat atau rakyat, orang pengen melihat Anies, orang melihat New Hope,” tandasnya.

- Advertisement -spot_imgspot_img
Berita Terbaru
- Advertisement -spot_img
Berita Lainnya
Rekomendasi Untuk Anda
- Advertisement -spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini