TAJUKNASIONAL.COM Pemerintah resmi menyiapkan pembentukan Komite Nasional Kereta Cepat Jakarta–Bandung (KCJB) sebagai instrumen pengambilan kebijakan strategis dalam pengelolaan dan pengembangan proyek kereta cepat nasional. Komite ini juga akan menjadi landasan awal rencana perluasan jalur kereta cepat hingga Surabaya.
Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan Agus Harimurti Yudhoyono mengatakan, komite nasional dibentuk seiring dimulainya pemerintahan baru serta kebutuhan koordinasi lintas sektor dalam proyek berskala besar.
“Konsepnya nanti komite ini melibatkan banyak kementerian. Kemenko Infrastruktur akan menjadi koordinator untuk pengambilan langkah strategis maupun taktis,” ujar AHY di Kementerian Keuangan, Jakarta, Selasa (20/1/2026).
Baca Juga: Menko AHY dan Menkeu Purbaya Komitmen Cari Solusi Terbaik Restrukturisasi Keuangan KCJB
AHY menyebut, Komite Nasional Kereta Cepat akan diketuai olehnya dan melibatkan sejumlah kementerian terkait, termasuk Kementerian Keuangan, terutama dalam aspek pendanaan dan pengelolaan anggaran. Pemerintah, lanjutnya, tidak ingin mengulang persoalan yang pernah muncul dalam proyek KCJB saat merancang pengembangan jalur lanjutan ke Surabaya.


