Tajukpolitik – Presiden Jokowi melantik Marsekal TNI Mohamad Tonny Harjono sebagai Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) di Istana Negara, Jakarta, Jumat (5/4).
Tonny resmi menjabat KSAU menggantikan Marsekal TNI Fadjar Prasetyo yang memasuki masa purna tugas.
Tonny dilantik berdasarkan surat Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 20/TNI/Tahun 2024 tanggal 25 Maret 2024 yang diteken Jokowi.
Selain pengangkatan Tonny, Keppres itu memuat tentang pemberhentian dengan hormat Marsekal TNI Fadjar Prasetyo dari jabatannya sebagai KSAU. Fadjar Prasetyo pensiun pada 9 April 2024.
Saat upacara pelantikan, Jokowi menyematkan tanda pangkat jabatan KSAU kepada Tonny. Kemudian, Presiden Jokowi mengambil sumpah jabatan Tonny sebagai KSAU – berjanji setia kepada negara dan aturan undang-undang.
“Bahwa saya dalam menjalankan tugas jabatan akan menjunjung tinggi etika jabatan, bekerja dengan sebaik-baiknya, dan dengan penuh rasa tanggung jawab. Bahwa saya akan menjunjung tinggi sumpah prajurit,” ucap Presiden Jokowi mendiktekan sumpah jabatan yang kemudian diikuti oleh Tonny.
Setelah itu, acara kemudian dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara oleh Jokowi dan Tonny. Bertindak sebagai saksi yaitu Panglima TNI Agus Subiyanto dan Kapolri Listyo Sigit Prabowo.
Acara diakhiri oleh pemberian ucapan selamat oleh Presiden Jokowi diikuti oleh oleh para tamu. Setelah dilantik Tonny Harjono menyandang pangkat Marsekal TNI yang sebelumnya berpangkat Marsekal Madya.
Turut hadir dalam acara ini Wakil Presiden Ma’ruf Amin, Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Hadi Tjahjanto, Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto, Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno, Sekretaris Kabinet (Seskab) Pranomo Anung, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo, Anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) Gandi Sulistiyanto hingga Ketua Komisi I DPR RI dari Fraksi Partai Golkar, Meutya Hafid.