Setelah skor imbang, pertandingan kian sengit. Irak beberapa kali kembali mencoba power play, sementara Indonesia memilih bertahan rapat sambil menunggu celah serangan balik.
Baca Juga: Live Streaming Timnas Futsal Indonesia vs Irak, Penentuan Juara Grup A Piala Asia 2026
Hingga peluit panjang berbunyi, skor 1-1 tak berubah dan Indonesia memastikan posisi teratas Grup A berkat produktivitas gol: memasukkan 11 dan kemasukan 4, sedangkan Irak memasukkan 8 dan kemasukan 5.
Di laga lain Grup A, Kirgistan finis peringkat ketiga setelah menang 3-2 atas Korea Selatan.
Dengan status juara grup, Indonesia dijadwalkan menghadapi Vietnam (runner-up Grup B) pada babak perempat final, Selasa, 3 Februari 2026 pukul 19.00 WIB di Indonesia Arena.
Update AFC Futsal 2026
Baca dan Ikuti Media Sosial Tajuk Nasional, KLIK DISINI


