TAJUKNASIONAL.COM Berikut ini informasi mengenai Live Streaming laga Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2025.
Timnas Indonesia U-17 akan memulai perjalanan di Piala Dunia U-17 2025 yang digelar di Qatar pada Selasa (4/11/2025).
Turnamen bergengsi ini berlangsung selama hampir satu bulan, tepatnya pada 3–27 November 2025, dan diikuti oleh 48 negara dari berbagai benua.
Dalam ajang tersebut, Timnas Indonesia U-17 tergabung di Grup H bersama tiga tim kuat lintas benua, yaitu Brasil, Zambia, dan Honduras.
Keempat tim akan bersaing memperebutkan dua tiket menuju babak 32 besar.
Laga pembuka akan mempertemukan Indonesia dengan Zambia, yang dijadwalkan berlangsung di Aspire Zone Pitch 7, Al Rayyan, pada Selasa (4/11/2025) pukul 22.45 WIB. Pertandingan ini akan menjadi penentu arah perjuangan Indonesia di fase grup.
Pelatih kepala Nova Arianto telah menetapkan 21 pemain yang akan memperkuat skuad Garuda Muda.
Dari daftar tersebut, hanya empat pemain diaspora yang dipanggil, yakni Mike Rajasa (FC Utrecht), Mathew Baker (Melbourne City), Eizar Tanjung (Sydney FC), dan Lucas Lee (Ballistic United).
Selebihnya, Nova tetap mempertahankan para pemain yang berjasa membawa Indonesia menembus perempat final Piala Asia U-17 2025.
Baca Juga: Jadwal Lengkap & Link Live Streaming Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2025
Nova Arianto menegaskan agar anak asuhnya tidak hanya terfokus pada nama besar Brasil, tetapi lebih dahulu mengamankan poin dari laga pertama.
“Semua lawan di grup punya kualitas yang baik. Kami sudah mempelajari gaya permainan mereka lewat video,” ujar Nova saat konferensi pers jelang laga.
Sementara itu, gelandang muda Fadly Alberto menilai kemenangan di laga pembuka akan menjadi modal penting untuk menatap dua laga berat berikutnya.



