Rabu, 22 Januari, 2025

Soroti Presiden Partai Buruh Cium Tangan Ganjar, Rocky Gerung: Dia Pro Penindasan Buruh

TajukPolitik – Pengamat Politik Rocky Gerung menyoroti sikap Presiden Partai Buruh, Said Iqbal yang mencium tangga bakal calon presiden PDI Perjuangan Ganjar Pranowo.

Ia menyayangkan sikap yang dilakukan Said Iqbal kepada Gubernur Jawa Tengah Itu. Padahal, kata Rocky, Ganjar belum menjadi apa-apa.

“Saya menyesalkan betul Said Iqbal itu ada disitu dan mencium tangan sambil membungkuk pada Ganjar Pranowo, Ganjar belum jadi apa-apa,” ujar Rocky dilansir tajuknasional.com dari YouTube Rocky Gerung Official, Kamis (4/5).

Padahal, Ganjar adalah tokoh yang diusung oleh partai yang mendukung Undang-Undang Cipta Kerja. Tetapi, Said Iqbal justru mencium tangannya.

“Kita tahu kalau misalnya Said Iqbal mencium tangan Ganjar, Ganjar itu adalah pro Omnibus Law, jadi dia pro penindasan buruh kan,” tuturnya.

Menurutnya, jika melihat buruh di Jawa Tengah, Ganjar dinilai tidak memperhatikan nasib mereka.

“Sampai sekarang kalau kita pergi ke Jawa Tengah itu buruh-buruh menganggap bahwa Pak Ganjar tidak memperhatikan nasib mereka,” ucapnya.

Apalagi, kata Rocky, jika melihat kasus Wadas hingga Kendeng yang sebenarnya ada di Omnibus Law, tetapi perjuangan buruh dibatalkan begitu saja dengan adanya sikap Said Iqbal ke Ganjar.

Soal Wadas, apalagi soal Kendeg, semua itu sebetulnya ada di Omnibus Law. Kan itu dasar kita, lepas dari soal-soal kepentingan sesaat, tapi etik dari perjuangan buruh itu dibatalkan dengan sikap feodal tadi,” Kata Rocky.

Presiden Partai Buruh, Said Iqbal sempat menegaskan kepada publik bahwa pihaknya tidak akan sudi berkoalisi dengan partai politik pendukung Omnibus Law UU Nomor 6 Tahun 2023 tentang Cipta Kerja.

“Tidak akan kita berkoalisi dengan partai politik manapun (pendukung omnibus law UU Cipta Kerja),” kata Iqbal dalam konferensi persnya di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Senin (1/5).

Hal ini sebagai penegasan mengapa sampai dengan saat itu, dirinya tak menyebut nama Ganjar Pranowo sebagai sosok bakal Calon Presiden yang akan diusung partainya.

“Tentang Pak Ganjar nomor 1 di Rakernas, betul, tapi belum diputuskan Pak Ganjar Pranowo,” tegasnya.

Belum sampai 1 kali 24 jam, mendadak Said Iqbal bersama dengan Andi Gani Nena Wea merapat ke Wisma Penghubung Provinsi Jawa Tengah yang ada di Jl. Prapanca II No. 8, Kelurahan Pulo, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Iqbal bersama dengan Andi Gani tiba 16:55 WIB. Artinya, tepat setelah keduanya menghadiri May Day Fiesta 2023 yang diselenggarakan di Istora Senayan Jakarta.

- Advertisement -spot_imgspot_img
Berita Terbaru
- Advertisement -spot_img
Berita Lainnya
Rekomendasi Untuk Anda
- Advertisement -spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini