Jumat, 22 November, 2024

Dorong Ketua PDIP Pati Calon Bupati, Joni Kurnianto: Cawabup dari Kami

TajukPolitik – Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kabupaten Pati Joni Kurnianto secara terang-terangan mendorong Ketua DPC PDIP Pati, Ali Badrudin, untuk maju sebagai Calon Bupati Pati.

Dukungan tersebut dia ungkapkan saat menerima kunjungan silaturahim dari jajaran Pengurus DPC PDIP Pati di Kantor DPC Partai Demokrat, Kamis (9/5/2024).

Joni mengaku sudah mengetahui betul rekam jejak Ali Badrudin. Apalagi dirinya dan Ali sudah dua periode bekerja sama sebagai pimpinan DPRD Pati. Saat ini Ali menjabat Ketua DPRD, sedangkan Joni menjabat Wakil Ketua I.

“Selama dua periode saya jadi pimpinan dewan, saya berhubungan dekat dengan Pak Ali dan sudah tahu rekam jejaknya. Menurut saya yang pantas (menjadi bupati) ya Pak Ali,” tegas Joni.

Dia menyebut, secara politik, hubungan Demokrat dan PDIP di Pati juga dia anggap dekat. Dia ibaratkan sebagai dua orang sahabat.

Joni menyebut, PDIP dan Demokrat Pati pernah berkoalisi pada 2006 dan 2017 lalu. Hal ini membuat peluang koalisi pada momen Pilkada 2024 juga terbuka lebar.

“Tinggal nanti bagaimana, mungkin Cabupnya Pak Ali, Cawabupnya dari kami. Nanti bisa diklopkan supaya kondusif,” ucap dia.

Menanggapi dukungan dari Joni, Ali mengucapkan terima kasih. Dia mengatakan akan berusaha mewujudkan dukungan tersebut.

“Namun, kami di PDIP tegak lurus apa yang menjadi keputusan DPP. Dalam hal ini rekomendasi dari Ibu Ketua Umum (Megawati Soekarnoputri). Kalau rekomendasinya memerintahkan saya, maka saya siap. Namun kalau Ibu Ketua Umum merekomendasi yang lain, saya juga harus tegak lurus walaupun dengan perasaan agak berat,” katanya.

kendati Joni Kurnianto berharap cawabup nanti dari Partai Demokrat, dirinya memastikan tidak maju pada pilkada Pati. Negitupun istrinya Kartina Sukawati tidak mencalonkan diri dalam pilkada Pati.

- Advertisement -spot_imgspot_img
Berita Terbaru
- Advertisement -spot_img
Berita Lainnya
Rekomendasi Untuk Anda
- Advertisement -spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini