TajukNasional Pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Tana Tidung, Said Agil dan Hendrik (SAH), resmi menerima surat dukungan dari Partai Demokrat. Penyerahan dukungan dilakukan langsung di Kantor DPP Partai Demokrat, Sabtu, 20 Juli 2024.
Dukungan dalam bentuk Surat Keputusan (SK) persetujuan pasangan calon diserahkan langsung oleh Ketua Umum DPP Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), kepada pasangan SAH untuk kontestasi Pilkada Tana Tidung 2024.
“Kita sudah mengamankan satu partai, yakni Demokrat dengan satu kursi di DPRD. Nantinya ada beberapa partai lagi yang akan menyusul memberi dukungan ke pasangan SAH,” ungkap bakal calon Wakil Bupati petahana, Hendrik, sore tadi.
Penyerahan dukungan tersebut, kata Hendrik, diserahkan bersamaan dengan beberapa bakal calon kepala daerah di Kaltara serta daerah di provinsi lain. “Langsung ketua umum yang serahkan, secara bersamaan,” tambahnya.
Relawan Said Agil-Hendrik (SAH) terus merapatkan barisan guna memperkuat dukungan jelang Pilkada Kabupaten Tana Tidung (KTT) 2024. Hendrik mengapresiasi gerakan masyarakat tersebut. Menurutnya, ini adalah bentuk dukungan nyata bagi pasangan SAH yang memang murni datang dari warga di berbagai kalangan. “Kami turut mengapresiasi Relawan SAH yang sudah bersatu dan siap berjuang. Tetap satu barisan, untuk Tana Tidung yang Maju dan Berkeadilan,” tambahnya.
Dukungan dari Partai Demokrat ini menjadi modal penting bagi pasangan Said Agil dan Hendrik dalam memenangkan Pilkada Tana Tidung. Dukungan dari partai-partai lain diharapkan segera menyusul untuk memperkuat posisi pasangan SAH. Keterlibatan dan dukungan aktif dari masyarakat serta relawan menjadi kunci penting dalam meraih kemenangan dan membawa perubahan positif bagi Kabupaten Tana Tidung.