TajukNasional DPC Partai Demokrat Kabupaten Cirebon menyatakan kesiapan penuh untuk memenangkan pasangan Wahyu Tjiptaningsih-Solichin (Wali) dalam Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Cirebon yang akan digelar pada 27 November mendatang. Selain itu, Demokrat juga mendukung pasangan Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan (Dermawan) dalam kontestasi Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat.
Komitmen tersebut ditegaskan dalam konsolidasi bersama pengurus PAC Demokrat di Gor Desa Kedungdawa, Kecamatan Kedawung. Acara ini dilanjutkan dengan kehadiran kader Demokrat dalam kampanye akbar pasangan Wali di Lapangan Desa Kedungjaya, Sabtu (23/11).
Kepala BPOKK DPP Partai Demokrat, Herman Khaeron, yang hadir sebagai juru kampanye nasional, mengungkapkan keyakinannya bahwa pasangan Wali, dengan nomor urut 3, memiliki visi yang jelas untuk memajukan Kabupaten Cirebon.
“Pasangan Wahyu Tjiptaningsih dan Solichin akan membawa perubahan positif bagi Cirebon. Kami yakin mereka mampu mewujudkan keadilan dan kesejahteraan bagi rakyat. Untuk itu, kami mohon dukungan masyarakat Kabupaten Cirebon,” ujar Herman.
Ketua DPC Demokrat Kabupaten Cirebon, Ratnawati, melalui Bendahara DPC, Tarseni, menegaskan bahwa mesin partai Demokrat di semua tingkatan, dari DPC hingga kader di akar rumput, terus bergerak aktif. Konsolidasi yang dilakukan memastikan seluruh struktur partai bersatu untuk memenangkan pasangan Wali di Kabupaten Cirebon dan pasangan Dermawan di Jawa Barat.
“Seluruh kader Demokrat fatsun terhadap instruksi partai. Kami bekerja keras untuk memastikan kemenangan pasangan Wali di Cirebon dan Dermawan di Jabar,” kata Tarseni.
Menurut Tarseni, visi dan misi pasangan Wali sangat relevan dengan kebutuhan masyarakat Kabupaten Cirebon. Ia yakin Wahyu Tjiptaningsih dan Solichin mampu membawa kabupaten ini menuju kemajuan yang lebih signifikan.
“Pasangan Wali memiliki komitmen yang jelas terhadap pembangunan dan kesejahteraan masyarakat. Kami mengajak seluruh warga Cirebon untuk mendukung mereka agar kabupaten ini semakin maju,” imbuhnya.
Dengan kampanye dan konsolidasi yang intensif, Partai Demokrat optimistis dapat meraih kemenangan dalam dua kontestasi politik besar ini. Dukungan yang solid dari kader dan masyarakat diharapkan mampu membawa perubahan positif bagi Kabupaten Cirebon dan Jawa Barat.