Rabu, 4 Desember, 2024

Dapat Sambutan Meriah Generasi Muda Pontianak, AHY Apresiasi Sahabat Sendiri Herzaky Mahendra Putra

TajukPolitik – Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono disambut meriah oleh mahasiswa dan generasi muda Kota Pontianak, saat AHY menghadiri acara Diskusi Publik dengan tema “Mewujudkan Indonesia Emas 2045: Tantangan dan Peran Generasi Muda” di Aming Coffee Podomoro, Pontianak, Kamis 28 Desember 2023.

Kegiatan yang dilaksanakan oleh sejumlah anak Muda Kota Pontianak yang tergabung dalam Sobat Milenial, membedah gagasan dan pemikiran AHY yang dituangkan dalam buku “Mewujudkan Indonesia Emas 2045″. Buku Volume ke 2 dari Tetralogi Transformasi AHY.

Diskusi tersebut pemateri Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Indonesia (UI) 2022 Bayu Satria, Presiden Mahasiswa (Presma) BEM Universitas Muhammadiyah Pontianak (UMP) 2022 Zean Novrian dan Presma BEM Univeristas Tanjungpura 2023 Radlial Anwar.

Didepan ratusan mahasiswa dan generasi muda yang hadir dalam kegiatan tersebut, AHY mengaku senang, dapat berkunjung ke Pontianak dan ia mengapresiasi pelaksanaan diskusi yang juga diinisiasi oleh sahabatnya, Herzaky Mahendra Putra.

Saya senang, sahabat saya Herzaky Mahendra Putra menyelenggarakan kegiatan bedah buku dengan teman-teman BEM dari berbagai kampus di Kota Pontianak,” pujinya.
AHY menjelaskan bahwa buku tersebut diluncurkan pada Agustus 2023. Buku tersebut merupakan rangkaian memikirkan, gagasan, dan apa yang selama ini ia perjuangkan baik dari jalur militer, keluar dan bertranspormasi hingga menjadi politisi saat ini.

“Ada empat volume empat buku yang dirangkum dalam Tetralogi Transpormasi AHY,” terangnya.

Menurut AHY, yang ingin dia sampaikan dalam buku ini, bagaimana mewujudkan Indonesia Emas 2045 atau Indonesia yang lebih baik di masa depan. AHY meyakini, Indonesia dapat merayakan itu.

“Kita bisa, karena potensi dan peluang ada. tapi tantangan kompleks. Karena itulah, perlu sinergi dan kalaborasi lintas generasi,” terangnya.

Menurutnya, energi masyarakat Kalbar luar biasa dan ingin berperan, serta ikut serta menjemput Indonesia Emas. Namun, untuk menjemput Indonesia Emas perlu komitmen dalam membangun SDM.

Pembangunan SDM harus mendapat prioritas. Kita perlu pembangunan infrastruktur Kalbar, koneksivitas transportasi, termasuk gerakan peningkatan ekonomi yang baik.

“Tapi yang tak boleh dilupakan adalah pembangun SDM,”ungkapnya

Menurut AHY, jumah anak muda makin besar atau dikenal dengan bonus demografi. Tapi apalah artinya bonus demografi tanpa kompetensi.

Karena itulah, menyongsong Indonesia Emas 2045 ada momentum penting yang tak boleh dilewatkan anak muda. Yakni Pemilu 2024. Ia berharap, generasi muda bisa berperan dan menentukan masa depan Indonesia termasuk Kalbar yang lebih baik.

Pembangunan SDM harus mendapat prioritas. Kita perlu pembangunan infrastruktur Kalbar, koneksivitas transportasi, termasuk gerakan peningkatan ekonomi yang baik.

“Tapi yang tak boleh dilupakan adalah pembangun SDM,”ungkapnya.
Menurut AHY, jumah anak muda makin besar atau dikenal dengan bonus demografi. Tapi apalah artinya bonus demografi tanpa kompetensi.

Karena itulah, menyongsong Indonesia Emas 2045 ada momentum penting yang tak boleh dilewatkan anak muda. Yakni Pemilu 2024. Ia berharap, generasi muda bisa berperan dan menentukan masa depan Indonesia termasuk Kalbar yang lebih baik.

- Advertisement -spot_imgspot_img
Berita Terbaru
- Advertisement -spot_img
Berita Lainnya
Rekomendasi Untuk Anda
- Advertisement -spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini