Minggu, 13 Juli, 2025

Mulyadi Dorong Pemerintah Perkuat Anggaran dan Edukasi dalam Penanganan Sampah Nasional

TAJUKNASIONAL.COM – Anggota Komisi XII DPR RI, Mulyadi, menyampaikan apresiasi terhadap langkah pemerintah dalam mengatasi persoalan sampah yang semakin kompleks. Dalam rapat kerja bersama Menteri Lingkungan Hidup, ia menilai strategi yang dijalankan Kementerian Lingkungan Hidup sudah berada di jalur yang tepat, namun masih membutuhkan dorongan anggaran dan penguatan edukasi publik.

“Program PP3R—reduce, reuse, recycle—yang dijalankan pemerintah patut diapresiasi, hanya saja perlu diperkuat lagi dengan dukungan anggaran yang lebih besar,” ujar Mulyadi saat rapat di Gedung DPR RI, Rabu (14/5/2025).

Politisi Partai Demokrat itu menegaskan pentingnya membangun kesadaran lingkungan sejak dini. Menurutnya, pendidikan tentang pengelolaan sampah harus mulai digencarkan di sekolah-sekolah sebagai bagian dari pembentukan karakter peduli lingkungan.

“Masalah sampah tidak bisa selesai hanya dengan infrastruktur. Perubahan perilaku masyarakat juga kunci utama. Edukasi harus terus diperluas,” ujarnya.

Baca Juga: Mulyadi Ungkap Dugaan Manipulasi Administrasi Batu Bara dan Limbah Industri di Sumbar

- Advertisement -spot_imgspot_img
Berita Terbaru
- Advertisement -spot_img
Berita Lainnya
Rekomendasi Untuk Anda
- Advertisement -spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini