Ia menekankan ancaman siber bergerak lebih cepat dibanding proses regulasi. Tahun 2026 diproyeksikan diwarnai serangan berbasis kecerdasan artifisial, komputasi kuantum, hingga pemanfaatan deepfake untuk disinformasi berskala besar.
Menko Polkam mendorong seluruh jajaran BSSN terus memperkuat profesionalisme, integritas, dan inovasi agar Indonesia makin tangguh dan berdaulat di era digital.
“Dengan semangat kebersamaan dan visi yang sama, Indonesia akan lebih aman dan berdaulat di ruang siber,” ujarnya.
IKUTI BERITA TERBARU TAJUK NASIONAL, MELALUI MEDIA SOSIAL KAMI


