Sabtu, 22 November, 2025

AHY: Pembangunan Konektivitas Indonesia Harus Berbasis Negara Kepulauan

TAJUKNASIONAL.COM Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menegaskan bahwa arah pembangunan infrastruktur nasional harus disesuaikan dengan karakter geografis Indonesia sebagai negara kepulauan, bukan kontinental.

Menurut AHY, pendekatan pembangunan yang meniru negara besar di benua lain seperti Amerika Serikat, Tiongkok, atau Rusia tidak relevan dengan kondisi Indonesia.

“Kalau pembangunan konektivitas dilakukan dengan pendekatan kontinental, kita akan gagal. Indonesia berbeda — kita negara kepulauan, bukan daratan luas yang terhubung jalan raya,” ujar AHY di Jakarta, Rabu (22/10/2025).

Baca Juga: Menko AHY Kenang Almarhum Anggit Bima Wicaksana, Simbol Pengabdian Generasi Muda

Ia menekankan, fokus konektivitas Indonesia harus diarahkan pada penguatan transportasi laut dan udara. “Kita perlu memperbanyak dan meremajakan kapal laut, memperkuat dermaga, serta memperluas jaringan maskapai penerbangan agar mampu menjangkau seluruh wilayah, terutama Indonesia Timur,” jelasnya.

Menurut AHY, pembangunan sistem konektivitas maritim dan udara akan membawa dampak besar terhadap pemerataan ekonomi. “Dengan konektivitas yang kuat, biaya logistik dan transportasi bisa ditekan, ketimpangan antarwilayah berkurang, dan pertumbuhan ekonomi daerah semakin cepat,” tegasnya.

AHY juga menyebut satu tahun pemerintahan Presiden Prabowo Subianto menunjukkan kemajuan signifikan dalam memperkuat koordinasi lintas kementerian. Hal ini, katanya, menjadi momentum penting untuk mengawal realisasi program Asta Cita, terutama dalam hal pemerataan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat di seluruh Indonesia.

Sebagai Menko IPK, AHY berkomitmen memperkuat kolaborasi antar lima kementerian strategis di bawah koordinasinya, yaitu Kementerian ATR/BPN, Kementerian PUPR, Kementerian Perumahan dan Kawasan Permukiman, Kementerian Perhubungan, dan Kementerian Transmigrasi.

IKUTI BERITA TERBARU TAJUK NASIONAL, MELALUI MEDIA SOSIAL KAMI

- Advertisement -spot_imgspot_img
Berita Terbaru
- Advertisement -spot_img
Berita Lainnya
Rekomendasi Untuk Anda
- Advertisement -spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini