Jumat, 25 April, 2025

Resmi Dilantik oleh Presiden Prabowo, Gubernur Khofifah Fokus Bangun Kedaulatan Pangan di Jatim

TajukNasional Gubernur Jawa Timur yang baru dilantik, Khofifah Indar Parawansa, menegaskan bahwa dirinya tidak akan menjalankan program prioritas Presiden Prabowo Subianto terkait ketahanan pangan.

Menurutnya, Jawa Timur telah mencapai ketahanan pangan, bahkan menjadi daerah dengan produksi tertinggi untuk daging, telur, dan ayam.

Khofifah menyatakan bahwa saat ini Jawa Timur tengah berfokus pada tahap lanjutan, yaitu membangun kedaulatan pangan.

Hal ini disampaikan usai mengikuti pelantikan kepala daerah serentak di Istana Merdeka, Jakarta, pada Kamis (20/2).

“Nah, ketahanan pangan, saya ingin sampaikan bahwa kalau Jawa Timur sudah pada upaya untuk membangun kedaulatan pangan. Karena memang kita sudah menjadi lumbung pangan,” ujar Khofifah kepada awak media.

Untuk mencapai kedaulatan pangan, Khofifah menargetkan peningkatan produksi pangan yang lebih signifikan.

Ia menyoroti perlunya peningkatan produksi padi dan mengkaji persentase maksimal yang dapat dicapai sektor pangan di Jawa Timur.

“Nah, yang sudah menjadi lumbung pangan ini harus punya target secara lebih signifikan. Misalnya, kenaikan produksi padi kita. Kira-kira target maksimal yang bisa kita lakukan untuk sektor pangan itu berapa persen,” tambahnya.

Selain itu, Khofifah juga akan menggelar rapat koordinasi (rakor) untuk membahas berbagai persiapan menjelang bulan Ramadan dan Lebaran. Fokus utama rakor tersebut adalah menjaga stabilitas harga sembako serta memfasilitasi program mudik gratis.

“Jangan sampai ada harga sembako yang naik. Stabilitas harga harus dibangun. Kami juga biasanya memberikan fasilitas untuk mudik gratis, baik lewat darat maupun laut, karena banyak kepulauan di Jawa Timur,” ungkapnya.

Mengingat dirinya harus mengikuti retret kepala daerah di Magelang, Khofifah memastikan bahwa persiapan teknis di lapangan akan dibantu oleh Wakil Gubernur Emil Dardak.

“Karena sore ini kami sudah harus bersiap ke Magelang. Jadi kami harus langsung koordinasi,” pungkasnya.

- Advertisement -spot_imgspot_img
Berita Terbaru
- Advertisement -spot_img
Berita Lainnya
Rekomendasi Untuk Anda
- Advertisement -spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini