Kamis, 24 April, 2025

Menteri Transmigrasi Ajak Kadin Kembangkan Kawasan Transmigrasi Jadi Pusat Ekonomi Baru

TajukNasional Menteri Transmigrasi (Mentrans) Iftitah Sulaiman Suryanagara mengajak Kamar Dagang dan Industri (Kadin) untuk berperan aktif dalam mewujudkan paradigma baru transmigrasi sebagai pusat-pusat pertumbuhan ekonomi. Hal ini disampaikan Iftitah saat menerima audiensi Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Pembangunan, Thomas Jusman, di Kantor Kementerian Transmigrasi, Selasa, 21 Januari 2024.

“Paradigma transmigrasi saat ini adalah menciptakan desa baru. Namun, ke depan kita ingin membangun multiple epicentrum atau pusat-pusat pertumbuhan baru yang bisa memperkuat ekonomi suatu kawasan,” ujar Iftitah.

Ia menambahkan, program transmigrasi masa depan harus melibatkan akademisi agar pengembangannya berbasis keahlian dan riset.

Pada kesempatan tersebut, Iftitah juga menyampaikan apresiasi atas dukungan Kadin yang ingin berperan aktif dalam program transmigrasi sebagai mitra strategis pemerintah.

Menanggapi hal ini, Thomas Jusman menegaskan kesiapan Kadin untuk mendukung berbagai program Kementerian Transmigrasi. “Sebagai mitra strategis pemerintah, kami akan mengoptimalkan empat pilar utama, yakni swasembada pangan, pertumbuhan ekonomi, inklusivitas, dan keberlanjutan,” ujar Thomas.

Ia juga menekankan pentingnya sinergi antara Kadin tingkat daerah dengan pemerintah untuk mengidentifikasi potensi kawasan transmigrasi di seluruh Indonesia. “Kami siap berkoordinasi dengan Kadin daerah untuk memastikan potensi lokal dapat diintegrasikan dalam pengembangan kawasan transmigrasi,” tambahnya.

Dengan langkah kolaboratif ini, diharapkan kawasan transmigrasi dapat menjadi motor penggerak pertumbuhan ekonomi berbasis inklusivitas dan keberlanjutan.

- Advertisement -spot_imgspot_img
Berita Terbaru
- Advertisement -spot_img
Berita Lainnya
Rekomendasi Untuk Anda
- Advertisement -spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini