Senin, 19 Januari, 2026

Amerika Vs Eropa di Ambang Perang Dagang Imbas Isu Greenland, Ancaman Tarif Donald Trump Berbalas

TAJUKNASIONAL.COM Langkah Presiden Amerika Serikat, Donald Trump yang mengancam akan memberikan sanksi terhadap negara-negara Eropa yang menolak rencana aneksasi Greenland kini berbalas!

Tak hanya sekadar penolakan, sejumlah negara-negara kuat Eropa bersiap melawan.

Tak ayal, situasi itu memunculkan potensi perang dagang antara Amerika Serikat.

Melawan negara-negara Eropa yang terancam sanksi kenaikan tarif oleh Donald Trump tersebut.

Dirangkum dari Reuters, Jerman dan Prancis menjadi dua negara yang menyiapkan opsi perlawanan terhadap Amerika Serikat.

Baca Juga: Tak Peduli Sekutu, Donald Trump Ancam Hukum Prancis hingga Denmark jika Adang Ambisi AS Caplok Greenland

Jerman misalnya, terang-terangan menyebut langkah Amerika Serikat di bawah pemerintahan Donald Trump yang mengancam menaikkan tarif impor tersebut sebagai pemerasn!

“Kami tidak akan membiarkan diri kami diperas,” kata Menteri Keuangan Jerman Lars Klingbeil, Senin (19/1/2026).

Lars Klingbeil melanjutkan, tindakan pemerasan oleh Amerika Serikat terhadap negara – negara Eropa tersebut tidak dapat dibenarkan.

Apalagi sejatinya Amerika Serikat atau USA adalah sekutu bagi negara-negara Eropa.

Termasuk dalam hal militer dan pertahanan, di Pakta Pertahanan Atlantik Utara alias NATO.

Senada, Prancis juga menyiapkan langkah serupa.

Baca Juga: Amerika Vs Eropa Memanas! Donald Trump Ancam Hukum Negara Tak Setuju AS Caplok Greenland Denmark dengan Tarif Baru

Bahkan, instrumen anti-pemerasan sedang disiapkan dan jadi opsi melawan tindakan sepihak Amerika Serikat menaikkan tarif terhadap negara-negara Eropa yang tak sejalan ambisi Donald Trump caplok Greenland tersebut.

Tak tanggung-tanggung, sebuah pertemuan para pemimpin Uni Eropa dijadwalkan akan digelar segera.

- Advertisement -
- Advertisement -spot_imgspot_img
Berita Terbaru
- Advertisement -
Berita Lainnya
Rekomendasi Untuk Anda
- Advertisement -
- Advertisement -spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini