Kamis, 24 April, 2025

Fokus Pada Pendidikan Karakter, Mensos Tegaskan Sekolah Rakyat Tampung Seribu Siswa per Sekolah

TajukNasional Menteri Sosial, Saifullah Yusuf, atau yang akrab disapa Gus Ipul, mengungkapkan bahwa setiap sekolah rakyat yang akan dibangun di Indonesia akan memiliki kapasitas maksimal sekitar seribu siswa.

Jumlah ini mencakup semua jenjang pendidikan, mulai dari SD hingga SMA per sekolah.

“Kalau sementara, dari jenjang SD, SMP, SMA itu kira-kira alokasinya seribu murid per sekolah. Tapi untuk memulai, ada yang dua kelas dulu, ada yang empat kelas, tergantung kesiapan sarana dan prasarana,” jelas Gus Ipul di Kantor Kementerian Sosial, Jakarta, Jumat (21/3).

Gus Ipul menambahkan, meskipun sekolah rakyat dimulai dengan kapasitas kelas yang lebih kecil, target maksimalnya adalah seribu siswa.

Sekolah-sekolah ini juga akan menggunakan kurikulum “plus-plus,” yang tidak hanya memberikan pendidikan formal, tetapi juga pendidikan karakter bagi para siswa.

“Kurikulum ini akan menggabungkan pendidikan formal dengan pendidikan karakter yang lebih mendalam,” ungkapnya.

Untuk tenaga pengajar, Gus Ipul menjelaskan bahwa sekolah rakyat akan melibatkan guru-guru yang direkrut melalui Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud).

Diutamakan adalah guru-guru yang sudah lulus Pendidikan Profesi Guru (PPG), dengan prioritas bagi guru-guru yang tinggal di sekitar lokasi sekolah rakyat.

Selain itu, proses verifikasi akan dilakukan dengan survei ke rumah masing-masing murid, dan orang tua juga akan diminta memberikan izin untuk menyekolahkan anak mereka di sekolah rakyat.

Gus Ipul menegaskan bahwa komitmen orang tua sangat penting untuk memastikan anak-anak mereka menyelesaikan pendidikan hingga tuntas.

“Izin orang tua juga penting, mereka harus memastikan anak-anaknya mengikuti sekolah sampai selesai,” tambahnya.

- Advertisement -spot_imgspot_img
Berita Terbaru
- Advertisement -spot_img
Berita Lainnya
Rekomendasi Untuk Anda
- Advertisement -spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini