Senin, 10 Maret, 2025

Presiden Prabowo Dijadwalkan Terima Kunjungan Sekretaris Dewan Keamanan Rusia Siang Ini

TajukNasional Presiden Prabowo Subianto dijadwalkan menerima kunjungan Sekretaris Dewan Keamanan Rusia, Sergei K. Shoigu, di Istana Merdeka, Jakarta, pada Selasa (25/2).

Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden, Yusuf Permana, mengonfirmasi pertemuan tersebut akan berlangsung siang ini.

“Siang ini di Istana Merdeka, Bapak Presiden Prabowo akan menerima Sekretaris Keamanan Rusia, His Excellency Mr. Sergei K. Shoigu,” ujar Yusuf dalam keterangannya, Selasa (25/2).

Ia juga menyebutkan bahwa pertemuan dijadwalkan berlangsung sekitar pukul 12.30 WIB.

Kunjungan ini merupakan bagian dari hubungan bilateral antara Indonesia dan Rusia, yang terus berkembang di berbagai sektor, termasuk perdagangan, keamanan, dan teknologi.

Sebelumnya, Presiden Prabowo telah bertemu dengan Presiden Rusia Vladimir Putin di Moskow pada 31 Juli 2024.

Saat itu, Prabowo masih menjabat sebagai Menteri Pertahanan Indonesia, tetapi sudah ditetapkan sebagai presiden terpilih dalam Pilpres 2024.

Dalam pertemuan tersebut, Putin menyambut baik kehadiran Prabowo dan menyebutnya sebagai “teman negara Rusia.”

Presiden Rusia juga didampingi oleh sejumlah pejabat tinggi, termasuk Denis Manturov, Ketua Komisi Gabungan Rusia-Indonesia untuk Kerja Sama Perdagangan, Ekonomi, dan Teknik, serta Menteri Luar Negeri Rusia Sergei Lavrov.

Selain membahas kerja sama ekonomi yang terus meningkat, Putin juga mengucapkan selamat kepada Prabowo atas kemenangannya dalam Pilpres 2024.

Ia berharap kepemimpinan Prabowo dapat memperkuat kerja sama Indonesia-Rusia, terutama dalam bidang keamanan dan stabilitas kawasan Asia-Pasifik.

“Saya mengandalkan dialog konstruktif dengan Anda dan kerja sama yang bermanfaat dalam berbagai isu bilateral dan internasional,” ujar Putin kala itu.

- Advertisement -spot_imgspot_img
Berita Terbaru
- Advertisement -spot_img
Berita Lainnya
Rekomendasi Untuk Anda
- Advertisement -spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini