TajukNasional Menteri Transmigrasi Muhammad Iftitah Sulaiman Suryanagara menegaskan pentingnya peran Balai Pelatihan dalam mencetak Sumber Daya Manusia (SDM) unggul untuk mendukung program transmigrasi. Ia menyebut pengembangan Balai Pelatihan menjadi salah satu langkah strategis dalam membangun ekosistem ekonomi baru di kawasan transmigrasi.
“Transmigrasi bertujuan membangun ekosistem ekonomi baru yang terintegrasi. Dalam hal ini, peran Balai Pelatihan adalah menyiapkan SDM unggul yang mampu berkontribusi secara maksimal,” ujar Iftitah saat mengunjungi Balai Besar Pelatihan dan Pemberdayaan Masyarakat (BBPPM) Desa, Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi di Yogyakarta, Selasa (14/1/2025).
Dalam kunjungan tersebut, Menteri Iftitah meninjau fasilitas unggulan yang dimiliki BBPPM, seperti pengolah air hujan, fasilitas mess untuk peserta pelatihan, dan demplot sebagai sarana praktik. Ia menilai fasilitas ini penting untuk memberikan pengalaman pelatihan yang holistik dan mendukung.
“Fasilitas ini dirancang agar peserta pelatihan tidak hanya kompeten secara teknis, tetapi juga siap menghadapi tantangan nyata di kawasan transmigrasi. Ke depan, saya berharap balai ini dapat terus berinovasi dalam mencetak SDM unggul,” katanya.
Selain peninjauan fasilitas, Menteri Iftitah juga berdialog dengan pegawai BBPPM, mendengarkan masukan, serta memberikan arahan strategis untuk pengembangan program pelatihan di masa mendatang.
Kementerian Transmigrasi berkomitmen menjadikan penguatan SDM sebagai prioritas utama dalam program transmigrasi. Dengan pendekatan ini, diharapkan tercipta masyarakat yang mandiri, kompetitif, dan mampu berkontribusi pada pengembangan ekonomi di kawasan transmigrasi.
“Kami ingin memastikan bahwa SDM yang dikirim ke kawasan transmigrasi tidak hanya memiliki kemampuan teknis tetapi juga jiwa kewirausahaan, sehingga mampu menciptakan dampak ekonomi yang berkelanjutan,” pungkas Menteri Transmigrasi.