Kamis, 21 November, 2024

Kunjungi NTT Jelang Lengser, Presiden Jokowi Mohon Pamit dan Minta Maaf ke Masyarakat

TajukNasional Dalam kunjungan ke Kalabahi, Kabupaten Alor, Nusa Tenggara Timur (NTT), pada Kamis (3/10) pagi, Presiden Jokowi meminta maaf ke masyarakat. Jokowi tiba dengan pesawat kepresidenan di Bandara Mali, Alor, sekitar pukul 09.10 Wita.

Ribuan warga tumpah ruah memadati jalan protokol tempat Jokowi melintas. Dari Bandara Mali Alor, Presiden Jokowi dan rombongan melanjutkan perjalanan menuju Pasar Rakyat LIPA Kalabahi untuk meninjau harga dan ketersediaan sejumlah bahan pokok.

Tiba di pasar, Jokowi membuka pintu dan berdiri di mobil sambil memegang megaphone menyapa warga yang mengerumuninya.

“Bapa ibu yang saya hormati selamat siang. Saya berharap semua yang ada di pasar ini, berada pada harga yang stabil,” kata Jokowi.

Jokowi pun kembali meminta maaf kepada masyarakat setempat.

“Pada kesempatan yang baik ini saya ingin mohon pamit, ingin mohon maaf yang sebesar besarnya karena saya adalah manusia yang tidak sempurna, penuh dengan kekurangan, penuh dengan kekhilafan, penuh dengan ketidaksempurnaan,” ujar Jokowi.

“Saya ingin mohon maaf yang sebesar-besarnya kepada seluruh masyarakat di Kabupaten Alor. Apabila ada kebijakan-kebijakan yang kurang berkenan di hati bapa ibu sekalian. Terima kasih,” tambah Jokowi.

Setelah meminta maaf, Jokowi kemudian memberikan bantuan kepada sejumlah pedagang di pasar tersebut.

Lalu, Jokowi bersama rombongan berkunjung ke Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 1 Kalabahi. Di sepanjang jalan menuju lokasi telah dipadati ribuan masyarakat yang berdiri di sisi kiri dan kanan jalan.

Mobil presiden bejalan perlahan sambil Jokowi melambaikan tangan dan memberikan baju kepada masyarakat yang berusaha mendekatinya.

Untuk diketahui, kunjungan Jokowi di Kabupaten Alor adalah jadwal terakhir kunjungannya di Provinsi NTT. Selanjutnya, Jokowi akan terbang ke Provinsi Maluku.

- Advertisement -spot_imgspot_img
Berita Terbaru
- Advertisement -spot_img
Berita Lainnya
Rekomendasi Untuk Anda
- Advertisement -spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini