Jumat, 18 April, 2025

Herzaky Mahendra Putra Kembali Pimpin Bakomstra Demokrat 2025-2030

TajukNasional Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), resmi mengumumkan susunan pengurus Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat periode 2025-2030. Dalam struktur kepengurusan baru, Herzaky Mahendra Putra kembali dipercaya sebagai Kepala Badan Komunikasi Strategis (Bakomstra) Demokrat.

“Kepala Bakomstra, Doktor Herzaky Mahendra Putra,” ujar AHY dalam pengumumannya di Taman Politik, DPP Partai Demokrat, Cikini, Jakarta Pusat, Minggu (23/3/2025).

Berikut ini susunan lengkap jajaran Bakomstra Demokrat 2025-2030:

  • Ketua: Herzaky Mahendra Putra
  • Sekretaris I: M Zulfikar Suhardi
  • Sekretaris II: Hendri Teja
  • Deputi Media Massa: Ni Lu Putu Caosa Indryani
  • Deputi Pengelolaan Isu dan Narasi: Arifuddin
  • Deputi Media Sosial: Yoyo Budianto
  • Deputi Produksi Konten Kreatif: Ricky Kurniawan Chairul
  • Deputi Dokumentasi: Soeyoto
  • Deputi Informasi Publik: Endang Suprihatin

Selain pengumuman struktur Bakomstra, AHY juga memperkenalkan jajaran Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Demokrat yang baru. Ada tujuh Waketum yang akan mendampinginya dalam kepengurusan periode ini:

  1. Dr. Edhie Baskoro Yudhoyono
  2. Teuku Riefky Harsya (Menteri Ekonomi Kreatif)
  3. Dody Hanggodo (Menteri Pekerjaan Umum)
  4. Benediktus Kabur Harman
  5. Dede Yusuf Macan Effendi
  6. Vera Febyanthy
  7. Ediwan Prabowo

AHY berharap kepengurusan baru ini dapat bekerja secara maksimal dalam memperkuat komunikasi politik Partai Demokrat, terutama menjelang Pemilu 2029. “Kami ingin memastikan pesan politik Demokrat tersampaikan dengan baik kepada masyarakat,” tegasnya.

- Advertisement -spot_imgspot_img
Berita Terbaru
- Advertisement -spot_img
Berita Lainnya
Rekomendasi Untuk Anda
- Advertisement -spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini