Rabu, 4 Desember, 2024

Atasi Penyakit Gagal Ginjal Akut, AHY Minta Kemenkes Fokus Lakukan Langkah Pencegahan dan Penanggulangan

TajukPolitik – Kasus penyakit gagal ginjal akut yang telah merenggut 99 nyawa menjadi perhatian lebih dari sejumlah pihak, salah satunya Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

Dalam akun twitter @AgusYudhoyono, AHY menuliskan upaya yang ia lakukan bersama Fraksi Partai Demokrat untuk mengatasi penyakit tersebut.

AHY memerintahkan Fraksi Partai Demokrat DPR RI untuk mendorong upaya Kementerian Kesehatan beserta semua mitra di fokus melakukan langkah pencegahan dan penanggulangan.

“Melalui Fraksi Partai Demokrat DPR RI, kami mendorong upaya Kementerian Kesehatan beserta semua mitra untuk fokus melakukan langkah-langkah pencegahan dan penanggulangan penyakit ini, termasuk dengan memberikan informasi yang akurat dan menyeluruh bagi masyarakat. Semoga anak-anak kita bisa terhindar dari penyakit berbahaya ini,” tulis AHY, Kamis (20/10/2022).

- Advertisement -spot_imgspot_img
Berita Terbaru
- Advertisement -spot_img
Berita Lainnya
Rekomendasi Untuk Anda
- Advertisement -spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini