TajukPolitik – Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) membagikan puluhan gerobak kepada para UMKM dalam Safari Ramadan di Kota Cimahi pada Selasa (28/3).
Dalam Safari Ramadan di Kota Cimahi ini juga AHY memberikan beberapa bantuan seperti paket sembako dan bagi-bagi takjil gratis.
”Rindu sudah lama tidak berjumpa warga Cimahi. Saya datang disini awal dari Safari Ramadan di Jabar, dan Kota Cimahi pertama,” kata AHY dalam sambutannya di depan warga Cimahi.
AHY mengaku bernostalgia datang ke Cimahi karena pernah tinggal di kota ini.
“Saya pernah tinggal di sini dua tahun. Waktu masih sekolah SD. Tepatnya di Gunung Bohong. Tahu tempatnya? Masih suka Bohong?” kata AHY sambil bercanda.
Dia menjelaskan, bantuan gerobak untuk UMKM ini juga diberikan kepada seluruh daerah di Jawa Barat dengan total ada 210 unit.
AHY menjelaskan bahwa bantuan tersebut untuk membantu para UMKM pasca pandemi Covid-19 yang terpukul karena penghasilan menurun. Tak hanya itu, lanjut dia, banyak masyarakat yang di PHK.
“Bukan hanya di Cimahi di berbagai daerah di Indonesia. Partai Demokrat jadi solusi sedikit berbagi meskipun belum semuanya semoga diterima masyarakat,” jelasnya.
Oleh karena itu, AHY memastikan Partai Demokrat akan memberikan semua program yang pro kepada masyarakat.
“Insya Allah Partai Demokrat akan memperhatikan rakyat melalui program pro rakyat,” tandasnya.
Di hadapan masyarakat Kota Cimahi, ia menyinggung soal perhelatan Pemilu 2024. AHY berjanji soal perbaikan ekonomi yang kondisinya carut marut terutama setelah pandemi COVID-19.
“Mudah-mudahan yang Partai Demokrat sedang perjuangkan ini merupakan perubahan dan perbaikan bagi Indonesia. Mulai dari mengurangi pengangguran dan kemiskinan,” tutur AHY.
AHY berkeinginan mmpu menegakkan keadilan yang lebih baik dan hukum yang tidak tebang pilih. Serta memperbaiki kehidupan demokrasi dan kebebasan berekspresi.
“Kita tahu sekarang cukup banyak masyarakat yang takut untuk bicara di negerinya sendiri akibat tekanan dan intimidasi dari kalangan tertentu.Kami berharap dari koalisi perubahan ini bisa benar benar solid,” ucap AHY.
Pada tahun politik 2024 itu juga, AHY mengingatkan agar masyarakat mau menggunakan hak pilihnya agar apa yang ditawarkan bisa direalisasikan.
“Pesta demokrasi yang akan menentukan nasib bangsa Indonesia setidaknya 5 tahun ke depan. Saya tentu memiliki kewajiban moril untuk mengajak warga menggunakan hak pilihnya karena partisipasi dalam pemilu itu sangat penting dan menentukan,” kata AHY.