Jumat, 25 April, 2025

Jokowi Sering Endorse Capres, Natalius Pigai: Tak Pengaruhi Pilihan Rakyat

Tajukpolitik – Kebiasaan Presiden Jokowi sering endorse capres yang diusung dalam pilpres 2024 mendatang tertentu diyakini tidak terlalu mempengaruhi pilihan publik.

Hal ini ditegaskan Aktivis HAM, Natalius Pigai, dalam acara diskusi Front Page Communication yang diselenggarakan Kantor Berita Politik RMOL, bertemakan “Dosa Pajak Sri Mulyani” di Kopi Timur, Jakarta Timur, Selasa (14/3).

“Dengan demikian, Jokowi tidak akan mendorong atau menghasilkan calon presiden yang akan jadi kaki tangannya,” ujarnya.

Untuk diketahui, sebelumnya Lembaga survei Algoritma Research and Consulting menemukan bahwa endorse sosok capres 2024 oleh Presiden RI Joko Widodo hanya menghasilkan 16,1 persen.

Responden lebih banyak mengharapkan Presiden dapat bersikap lebih netral dalam Pemilu 2024. Responden juga banyak yang tidak setuju jika Jokowi menyebutkan pilihan politiknya atau mendukung salah satu capres.

Belakangan Jokowi memang gencar memuji sejumlah tokoh politik. Mulai dari Ganjar Pranowo hingga Prabowo Subianto. Hal ini memunculkan spekulasi Jokowi sedang menduetkan keduanya.

Kebiasaan Jokowi sering endorse capres memang bukan yang pertama kali dilakukan. Dalam beberapa kali kesempatan, Jokowi terkadang terus terang menyampaikan beberapa nama sebagai pengganti mereka.

Kalau pun tak menyebut nama, Jokowi menyampaikan ciri-ciri penggantinya, misal saat ia mengatakan ‘rambut putih’ dan ‘wajah kerutan’ sebagai orang yang sering memikirkan rakyat.

Hal ini dilakukan baik dalam forum resmi kenegaraan ataupun di acara partai politik.

- Advertisement -spot_imgspot_img
Berita Terbaru
- Advertisement -spot_img
Berita Lainnya
Rekomendasi Untuk Anda
- Advertisement -spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini