Terakhir kali pemain ASEAN masuk nominasi adalah pada 2016, ketika pesepak bola Malaysia, Faiz Subri, justru berhasil keluar sebagai pemenang.
Sejak saat itu, belum ada lagi pemain Asia Tenggara yang mampu menembus daftar kandidat hingga munculnya nama Ridho tahun ini.
Momen gol indah itu terjadi pada 9 Maret 2025 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.
Meski Persija harus kalah 1-3 dari Arema FC, gol Ridho tetap menjadi sorotan utama.
Berawal dari akselerasi dari lini belakang, ia melakukan overlapping dan menerima umpan dari Ryo Matsumura.
Setelah melihat posisi penjaga gawang Lucas Frigeri yang terlalu maju, Ridho melepaskan tembakan jarak jauh dari tengah lapangan. Bola meluncur deras dan tak mampu dijangkau Frigeri.
Baca juga: TMJ Siap Bela Pemain Naturalisasi Malaysia Habis-habisan Usai Banding FAM Ditolak FIFA
Selain Ridho, daftar nominator lainnya mencakup Alerrandro Souza, Alessandro Deiola, Pedro De La Vega, Santiago Montiel, Amr Nasser, Carlos Orrantia, Lucas Ribeiro, Declan Rice, Kevin Rodrigues, dan Lamine Yamal.


