Rabu, 14 Januari, 2026

Dorong Pemerataan Pembangunan, Mentrans Targetkan Kembangkan 154 Kawasan jadi Pusat Ekonomi Terpadu

TAJUKNASIONAL.COM Kementerian Transmigrasi menargetkan pengembangan 154 kawasan transmigrasi di seluruh Indonesia menjadi kawasan ekonomi transmigrasi terintegrasi atau pusat ekonomi terpadu.

Program ini menjadi bagian dari strategi pemerintah untuk mendorong pemerataan pembangunan dan memperkuat pertumbuhan ekonomi berkelanjutan di berbagai daerah.

Menteri Transmigrasi, M. Iftitah Sulaiman Suryanagara, menjelaskan langkah awal pengembangan dilakukan melalui riset dan pemetaan potensi daerah untuk mengidentifikasi nilai ekonomi dan komoditas unggulan di setiap wilayah.

“Kami menugaskan 2.000 peneliti dari tujuh universitas top Indonesia untuk melakukan riset, pemetaan potensi ekonomi, serta evaluasi lapangan,” ujarnya dalam dialog bersama Pro3 RRI, Kamis (23/10/2025).

Selain itu, riset juga melibatkan 17 perguruan tinggi daerah guna menentukan potensi utama seperti pertanian, perikanan, perkebunan, pariwisata, hingga pertambangan.

Baca juga: Mentrans Nilai Kawasan Transmigrasi di Indonesia Bisa Jadi Motor Industrialisasi

“Yang kami cari adalah ‘emasnya’ dari setiap wilayah, sesuatu yang bernilai dan bisa dikembangkan untuk kesejahteraan masyarakat,” tambah Iftitah.

- Advertisement -
- Advertisement -spot_imgspot_img
Berita Terbaru
- Advertisement -
Berita Lainnya
Rekomendasi Untuk Anda
- Advertisement -
- Advertisement -spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini