Rabu, 21 Januari, 2026

Diperiksa Polda Metro Jaya, Demokrat Bongkar Tuduhan Isu Ijazah Palsu Jokowi Libatkan SBY

Setelah pemeriksaan tersebut, Partai Demokrat berencana mengajukan sejumlah saksi tambahan guna melengkapi laporan.

Partai Demokrat menilai tudingan yang mengaitkan SBY dengan isu ijazah palsu Jokowi sebagai informasi yang tidak berdasar dan berpotensi merugikan.

Pihaknya menegaskan tidak memiliki keterkaitan apa pun dengan narasi yang selama ini beredar di ruang publik.

Sementara itu, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Budi Hermanto membenarkan adanya laporan tersebut.

Ia menyatakan laporan ditangani oleh Direktorat Reserse Siber dan saat ini masih dalam tahap penyelidikan.

Menurutnya, konten yang dilaporkan berupa video di platform YouTube dan TikTok dengan judul serta narasi yang dinilai menyesatkan dan berpotensi menimbulkan keresahan masyarakat.

Budi menegaskan kepolisian akan menangani setiap laporan secara profesional dan objektif.

Baca juga: Anggap Tuduhan Terkait Ijazah Palsu Jokowi Selesai, Demokrat Pastikan Tak Akan Tempuh Jalur Hukum

Ia juga mengimbau masyarakat agar lebih bijak dalam menggunakan media sosial serta tidak mudah menyebarkan informasi yang belum terverifikasi.

- Advertisement -
- Advertisement -spot_imgspot_img
Berita Terbaru
- Advertisement -
Berita Lainnya
Rekomendasi Untuk Anda
- Advertisement -
- Advertisement -spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini