Selasa, 13 Januari, 2026

Beri Pesan Natal 2025, Ketum AHY Ajak Segenap Bangsa Bersatu dalam Kemanusiaan dan Pembangunan

Ia mengapresiasi kerja keras panitia dan kader yang terlibat dalam menyukseskan Perayaan Natal Nasional Partai Demokrat yang secara rutin diselenggarakan setiap tahun.

“Kami juga ke depan akan merayakan berbagai kegiatan hari besar keagamaan. Hal ini dilakukan dalam rangka membangun kebersamaan dan menumbuhkan kesadaran bahwa rasa persatuan dan kesatuan bangsa harus terus dipupuk dan dibina,” ujar Herman.

Sebagai partai yang memiliki ideologi nasionalis-religius serta senantiasa menempatkan nilai-nilai kemanusiaan dan penghormatan terhadap perbedaan keyakinan sesama anak bangsa, AHY kembali mengajak segenap anak Indonesia untuk bersatu, tidak hanya dalam doa, tetapi juga dalam aksi nyata membantu saudara-saudara yang terdampak bencana alam di berbagai wilayah, khususnya di Provinsi Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat.

“Mari bersatu dalam misi kemanusiaan agar mereka segera bangkit dan pulih dari kehancuran dan keterpurukan. Mari bersatu pula dalam mengawal dan menyukseskan pembangunan bangsa ke depan, termasuk pembangunan di sektor infrastruktur yang menjadi tulang punggung transformasi ekonomi menuju Indonesia Emas 2045,” tutup AHY.

- Advertisement -
- Advertisement -spot_imgspot_img
Berita Terbaru
- Advertisement -
Berita Lainnya
Rekomendasi Untuk Anda
- Advertisement -
- Advertisement -spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini