Sabtu, 19 April, 2025

Akhiri Polemik, AHY: Demokrat Serahkan Keputusan Format Debat Capres ke KPU

Tajukpolitik – Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), menyerahkan sepenuhnya format debat capres dan cawapres kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Hal tersebut ia ungkapkan menanggapi gonjang-ganjing terkait penghapusan debat cawapres yang dianggap melindungi cawapres nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka.

AHY mengatakan perubahan format debat capres dan cawapres merupakan wewenang penuh dari KPU karena KPU sebagai pihak yang bertanggungjawab dalam menyelenggarakan debat capres dan cawapres.

“Yang jelas kami mengikuti saja kalau itu memang yang sudah ditentukan oleh KPU,” tegas AHY.

AHY hanya memastikan bahwa Partai Demokrat menerima sepenuhnya format debat capres dan cawapres.

Ia mengungkapkan Partai Demokrat akan berusaha mendorong dan membantu agar debat berjalan dengan sukses.

Menurut AHY, debat yang diselenggarakan KPU dinilai penting untuk diikuti masyarakat.

“Mereka ingin mengetahui visi misi dan unggulan program dari kandidat capres dan cawapres,” kata AHY.

AHY meyakini Prabowo Subianto telah memiliki banyak program yang akan dijelaskan, termasuk menyikapi isu nasional.

Partai Demokrat, lanjut AHY, visi misi yang disampaikan Prabowo dan Gibran dapat dipahami masyarakat bukan hanya sekedar kontestasi pemilu.

“Itu semua bisa mudah dipahami masyarakat sehingga kontestasi pemilu, khususnya pilpres bukan hanya kontestasi popularitas atau gimmick, tapi jadi kontestasi gagasan, kontestasi narasi, kebijakan yang akan diperjuangkan para kandidat,” tutup AHY.

Untuk diketahui, saat ini terjadi perdebatan terhadap format debat pada Pilpres 2024 mendatang. Ada isu yang mengatakan jika format debat cawapres dihapus oleh KPU karena ditengarai untuk melindungi cawapres Gibran Rakabuming Raka.

Namun, pihak dari Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran membantah isu tersebut dan mengatakan jika capres dan cawapres nomor urut 1, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar yang mengingikan agar debat cawapres ditiadakan.

- Advertisement -spot_imgspot_img
Berita Terbaru
- Advertisement -spot_img
Berita Lainnya
Rekomendasi Untuk Anda
- Advertisement -spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini