Kamis, 24 April, 2025

Meski Bercerai, 5 Cara Ini Bisa Jaga Kedekatan Anak dengan Orangtua

TAJUKNASIONAL – Perceraian sering kali dipandang sebagai akhir dari keluarga yang utuh. Namun, kondisi tersebut bukan berarti memutus kasih sayang antara anak dengan orangtua.

Psikolog Klinis Maria Fionna Callista menekankan bahwa kelekatan emosional tetap bisa dijaga meski orangtua tidak lagi tinggal serumah.

Fionna menyampaikan, ada lima cara utama yang dapat dilakukan untuk menjaga hubungan hangat antara orangtua dan anak pasca perceraian.

Pertama, hadir secara fisik dan emosional. Saat bertemu anak, orangtua harus benar-benar meluangkan waktu sepenuhnya, bukan sekadar hadir secara fisik.

“Jangan sibuk dengan ponsel atau pekerjaan. Tunjukkan bahwa anak menjadi prioritas,” kata Fionna.

Kedua, jaga komunikasi melalui telepon atau video call. Bila jarak menjadi hambatan, teknologi dapat menjembatani kedekatan.

Menurut Fionna, hubungan tetap bisa berkualitas jika komunikasi dijaga dengan baik.

Ketiga, tetap beri perhatian, meski hanya melalui hal kecil. Menanyakan kabar, mendengarkan cerita anak, atau sekadar mengingatkan jadwal harian adalah bentuk perhatian yang bermakna.

Keempat, hadir di momen penting anak, seperti ulang tahun, lomba, atau acara sekolah. Kehadiran di saat-saat spesial bisa menjadi kenangan emosional yang kuat bagi anak.

Kelima, lestarikan tradisi kecil keluarga. Tradisi seperti makan malam bersama saat ulang tahun atau jalan-jalan akhir pekan sebaiknya tetap dijalankan agar anak tetap merasa memiliki ikatan keluarga yang hangat.

Dengan langkah-langkah tersebut, perceraian bukan akhir dari hubungan orangtua dan anak. Justru, perhatian dan kehadiran yang konsisten dapat memperkuat kelekatan emosional di tengah perubahan keluarga.

- Advertisement -spot_imgspot_img
Berita Terbaru
- Advertisement -spot_img
Berita Lainnya
Rekomendasi Untuk Anda
- Advertisement -spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini