Jumat, 25 April, 2025

Di Balik Kulit Berduri, Ini 5 Manfaat Kesehatan dari Buah Nanas

TAJUKNASIONAL – Meski memiliki kulit berduri yang tampak menakutkan, buah nanas justru menyimpan segudang manfaat kesehatan.

Buah tropis ini dikenal dengan cita rasa asam manisnya yang menyegarkan, serta kandungan nutrisinya yang melimpah.

Mengutip laman Cleveland Clinic, nanas mengandung vitamin C, mangan, serat, vitamin B, serta mineral penting seperti tembaga, kalium, dan magnesium.

Salah satu kandungan unik nanas adalah enzim bromelain, yang memiliki banyak khasiat bagi tubuh.

Berikut lima manfaat utama makan nanas:

1. Mempercepat Penyembuhan Luka
Bromelain dalam nanas membantu mempercepat pemulihan luka, terutama luka pasca-operasi atau cedera. Enzim ini membantu meredakan nyeri dan pembengkakan, serta mempercepat proses penyembuhan jaringan.

2. Melawan Peradangan
Kandungan bromelain juga bermanfaat untuk mengurangi peradangan kronis yang bisa memicu berbagai penyakit. Konsumsi buah berwarna seperti nanas disebut-sebut dapat membantu mencegah kanker dan penyakit serius lainnya.

3. Melancarkan Pencernaan
Tingginya kandungan serat dalam nanas mendukung fungsi pencernaan yang sehat. Bromelain juga membantu memecah protein dan memperlancar proses pencernaan. Namun, penderita asam lambung tetap harus berhati-hati karena sifat asam buah ini.

4. Meredakan Nyeri Sendi
Bagi penderita osteoartritis, nanas bisa menjadi solusi alami. Efek anti-inflamasi bromelain dapat membantu meredakan nyeri sendi dan meningkatkan mobilitas.

5. Mendukung Penurunan Berat Badan
Nanas disebut-sebut dapat membantu pembakaran lemak, meskipun efektivitasnya pada manusia masih memerlukan studi lebih lanjut.

Meski bermanfaat, nanas tetap perlu dikonsumsi dengan bijak, terutama bagi penderita diabetes karena kandungan gulanya.

Selain itu, beberapa orang mungkin sensitif terhadap bromelain dan mengalami iritasi ringan.

- Advertisement -spot_imgspot_img
Berita Terbaru
- Advertisement -spot_img
Berita Lainnya
Rekomendasi Untuk Anda
- Advertisement -spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini