Jumat, 23 Januari, 2026

Menko AHY: Infrastruktur Fokus pada Ketahanan Pangan, Energi, dan Air Bersih

TAJUKNASIONAL.COM Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), menegaskan komitmennya untuk terus mengawal pembangunan infrastruktur di seluruh Indonesia sesuai arahan dan direktif Presiden Prabowo Subianto.

Menurut Menko AHY, pembangunan infrastruktur berkelanjutan menjadi bagian penting dalam upaya mewujudkan kesejahteraan masyarakat. Pemerintah saat ini, kata dia, menitikberatkan pada tiga sektor prioritas, yakni ketahanan pangan, energi, dan air bersih.

“Salah satunya melalui pembangunan bendungan. Fungsi bendungan itu banyak, selain untuk menyiapkan air baku, jika dikaitkan dengan sistem irigasi yang efektif, bisa meningkatkan indeks pertanaman hingga dua sampai tiga kali panen dalam setahun,” paparnya.

Baca Juga: Kawal Arahan Presiden Prabowo, AHY Siapkan Blueprint Pengembangan Kereta di Sulawesi

Pernyataan tersebut disampaikan Menko AHY usai mengikuti kegiatan fun run bersama komunitas pelari di Manado, Sulawesi Utara, Minggu (9/11/2025). Kegiatan olahraga tersebut, menurutnya, juga menjadi ajang mempererat kebersamaan sekaligus melihat langsung kondisi infrastruktur di daerah.

Lebih lanjut, AHY menyoroti pentingnya pengelolaan air bersih dan penyediaan perumahan yang layak bagi masyarakat berpenghasilan rendah. Pemerintah, tegasnya, ingin memastikan kebutuhan dasar masyarakat terpenuhi secara merata.

“Air bersih sangat penting, dan kita ingin semua keluarga mendapat akses yang layak. Selain itu, kita juga ingin meningkatkan kualitas hunian, terutama rumah subsidi bagi masyarakat berpenghasilan rendah,” ujarnya.

IKUTI BERITA TERBARU TAJUK NASIONAL, MELALUI MEDIA SOSIAL KAMI

- Advertisement -
- Advertisement -spot_imgspot_img
Berita Terbaru
- Advertisement -
Berita Lainnya
Rekomendasi Untuk Anda
- Advertisement -
- Advertisement -spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini