Sabtu, 19 Juli, 2025

Prabowo Berhasil Tekan Tarif Ekspor ke AS, Bukti Diplomasi Ekonomi Berjalan Efektif

TAJUKNASIONAL.COM – Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, mengumumkan keberhasilan dalam negosiasi penurunan tarif ekspor Indonesia ke Amerika Serikat, dari 32 persen menjadi 19 persen. Hal ini merupakan hasil komunikasi intensif antara Presiden Prabowo dengan Presiden AS Donald Trump.

“Saya bicara dengan Presiden Donald Trump, ya alhamdulillah juga cukup alot. Tapi akhirnya ada persepakatan. Kita memahami kepentingan mereka, mereka pun memahami kepentingan kita. Sekarang tarifnya dari 32 persen turun jadi 19 persen,” ujar Presiden Prabowo di Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta, Rabu (16/7/2025).

Presiden menyebut bahwa setiap kebijakan perdagangan luar negeri ditempuh dengan penuh perhitungan dan berpihak pada perlindungan pekerja nasional. Dalam pertemuannya dengan Presiden Trump, Prabowo menyampaikan bahwa posisi Indonesia tetap kuat dan bersikap terbuka untuk berunding selama kepentingan nasional tetap dijaga.

“Beliau ini negosiator yang keras, tapi saya juga terus nego,” ucap Prabowo sembari menekankan bahwa hubungan dagang antarnegara bersifat dinamis dan membutuhkan komunikasi yang konsisten.

Ia menegaskan bahwa dialog perdagangan akan terus dilanjutkan guna menciptakan kesepakatan yang saling menguntungkan. “Hubungan dagang itu terus-menerus dinegosiasikan,” tegasnya.

Keputusan penurunan tarif ini diharapkan membawa dampak positif terhadap daya saing produk ekspor Indonesia di pasar Amerika Serikat, sekaligus memperkuat posisi Indonesia dalam peta perdagangan global.

IKUTI BERITA TERBARU TAJUK NASIONAL, MELALUI MEDIA SOSIAL KAMI

- Advertisement -spot_imgspot_img
Berita Terbaru
- Advertisement -spot_img
Berita Lainnya
Rekomendasi Untuk Anda
- Advertisement -spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini