Tajukpolitik – Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), menegaskan komitmen Partai Demokrat untuk tingkatkan pertahanan dan keamanan negara.
Hal tersebut ia sampaikan dalam pidato politik dengan tema “Indonesia Kuat, Maju dan Makin Berperan di Dunia” di Yogyakarta, Jumat (19/1).
Dalam pidatonya, AHY mengatakan peningkatan pertahanan dan keamanan negara sangat penting untuk menjamin tegaknya keutuhan Negara Kesatuan Repubilk Indonesia (NKRI).
“Demokrat berkomitmen untuk ikut berkontribusi dalam meningkatkan kapasitas pertahanan dan keamanan negara guna menjamin tegaknya keutuhan dan kedaulatan NKRI serta menjamin pembangunan ekonomi dan demokrasi di Tanah Air,” ujar AHY.
Untuk itu, lanjut AHY, dalam upaya menjaga perdamaian dunia dan melindungi segenap tumpah darah Indonesia, Demokrat akan berupaya untuk memenuhi kebutuhan pertahanan negara.
“Demokrat akan komitmen untuk memastikan adanya alokasi anggaran pertahanan yang cukup dan proporsional guna memenuhi kebutuhan pertahanan negara, sesuai dengan kemampuan keuangan negara,” jelas AHY.
Tak hanya di bidang pertahanan, di bidang keamanan pun AHY menegaskan komitmen Demokrat. Terutama untuk meningkatkan profesionalisme kepolisian.
“Kita harus mendukung reformasi Polri sebagai institusi yang lebih mengayomi, dan melayani masyarakat. Melaksanakan tugas penegakan hukum dengan menjaga keamanan serta ketertiban masyarakat,” tegas AHY.
AHY juga dalam pidatonya menyampaikan peningkatan pertahanan dan keamanan mutlak dilakukan dalam era globalisasi saat ini.
Sebab, kejahatan perang ataupun penjajahan tidak hanya melalui senjata, namun bisa melalui kejahatan tanpa senjata.
Untuk itu, AHY menegaskan kalau upaya peningkatan pertahanan dan keamanan negara juga dilakukan terhadap sumber daya manusia (SDM) nya. Karena dengan SDM yang mumpuni, harapannya adalah bangsa Indonesia bisa menghalau setiap ancaman yang ada, terutama ancaman terhadap keutuhan dan kedaulatan NKRI.